Terbaru

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Orang Bertakwa Akan Menjadi Orang yang Paling Bahagia dalam Hidupnya


TintaSiyasi.com -- Cendekiawan Muslim Ustaz Ismail Yusanto menyampaikan bahwa orang bertakwa akan menjadi orang yang paling bahagia dalam hidupnya. “Orang yang bertakwa akan menjadi orang yang paling bahagia dalam hidupnya,” tuturnya dalam acara Tausiyah Sahur: Jalan Keluar Setiap Permasalahan Hidup, Ahad (03/04/2022) di Khilafah Channel Reborn.

Ustaz Ismail menjelaskan, orang yang bertakwa akan bisa melewati setiap tahapan kehidupan dengan sebuah kebahagiaan, karena bisa menyelesaikan persoalannya dengan baik. 

"Allah Subhanahu wa Taala akan memberikan jalan keluar atau mahkroja terhadap segala persoalan yang dihadapi. Ketika Allah memberikan mahkroja, maka tidak ada masalah yang tidak terselesaikan, “ jelasnya.

Ia memaparkan, takwa akan memandu kebaikan di dunia sampai akhirat. Dengan takwa orang bisa memastikan dirinya sebagai ashabul yamin atau golongan kanan atau ashabul jannah (ahli surga). Sebagaimana Allah sampaikan bahwa dimasukkan orang bertakwa kepada Tuhan mereka ke dalam surga Zumarah.

"Selain mendapatkan surga di akhirat kelak, orang yang bertakwa juga akan mendapatkan banyak sekali kebaikan-kebaikan di dunia. Allah Subhanahu wa Taala akan memberi rezeki dari arah yang tidak diduga-duga,” jelasnya.

Ustaz Ismail juga menyampaikan, satu ayat di dalam Al-Qur’an yang menyeru untuk bertakwa yaitu Al-Qur'an surah Ali-Imran ayat 102 yang berbunyi,

 ÙŠٰٓاَÙŠُّÙ‡َا الَّØ°ِÙŠْÙ†َ اٰÙ…َÙ†ُوا اتَّÙ‚ُوا اللّٰÙ‡َ Ø­َÙ‚َّ تُÙ‚ٰىتِÙ‡ٖ ÙˆَÙ„َا تَÙ…ُÙˆْتُÙ†َّ اِÙ„َّا ÙˆَاَÙ†ْتُÙ…ْ Ù…ُّسْÙ„ِÙ…ُÙˆْÙ†َ

Wahai orang-orang yang beriman! Bertakwalah kepada Allah sebenar-benar takwa kepada-Nya dan janganlah kamu mati kecuali dalam keadaan Muslim.

"Sehingga tidak ada pilihan buat kita, bagi seorang Muslim sejati, untuk menjalani kehidupan ini dengan takwa yang sebenar-benarnya,” pungkasnya.[] Isty Da’iyah
Baca Juga

Post a Comment

0 Comments